Menaklukkan si doi nggak bisa cuma lewat penampilan, tapi juga bau badan. Cari tahu fragrances pria paling kece yang bikin doi nempel terus di sini!
Tahu nggak lo, cewek lebih suka dengan cowok wangi dan pandai memilih fragrances ketimbang yang modal wajah ganteng doang? Statement ini valid karena sudah dibuktikan langsung oleh para ilmuwan lewat sederet penelitian ilmiah yang melibatkan ratusan responden cewek.
Beberapa studi menemukan fakta bahwa aroma tubuh cowok jadi salah satu faktor penentu ketertarikan cewek. Semakin wangi atau enak aroma tubuh lo, semakin besar pula peluang sang cewek bakal naksir dan mau jadi pacar lo. Hal ini kurang lebih juga dipengaruhi oleh indera penciuman cewek yang secara alami 43% lebih sensitif ketimbang cowok.
Berdasarkan data ini, bisa disimpulkan kalau lo mau terlihat menarik di depan gebetan, lo harus bisa memilih fragrances yang pas untuk tampil wangi setiap saat. Mencoba menaklukan si doi hanya sekadar dari penampilan aja rasanya sulit bro!
Outfit dan jam bermerek lo nggak akan ada hasilnya kalau lo bau badan. Pastinya, lo juga nggak mau bikin si doi ilfeel, kan? Maka dari itu, penting buat lo untuk pakai aroma parfum yang wangi dan tahan lama.
Tips Pilih Fragrances
Bener banget. Memilih fragrances juga butuh pertimbangan, bro. Nih, Axe kasih beberapa hal yang bisa jadi faktor penentu calon parfum kesayangan lo.
- Tentukan Jenis Fragrances yang Mau Dipakai
Fragrances ada banyak bentukannya. Ada yang berupa body spray, body mist, eau de toilette, eau de parfum, sampai perfume roll. Loh kok banyak?
Sebenernya nih, perbedaan jenis fragrances di atas adalah dari kadar alkoholnya dan lama wanginya tahan di badan lo. Karena itu, liat juga aktivitas lo. Untuk acara khusus, lo bisa pilih EDT atau EDP. Kalau untuk sehari-hari, body spray mah udah yang paling tokcer. Body spray juga biasanya kecil dan nggak seringkih EDT atau EDP. Nggak perlu takut kalau botolnya pecah di jalan. - Sesuaikan dengan Jenis Pekerjaan
Kalau lo adalah seorang businessman alias karyawan kantoran, pilih aroma dengan kategori earth tone agar terkesan profesional. Sebaliknya, jika lo mau nge-date sama si doi, pilih aroma dengan aroma fresh atau sweet, sehingga bisa bikin doi nempel terus!
Dengan aroma yang tepat, lo nggak akan hanya kelihatan makin sempurna, tapi juga bakal ngerasa makin pede saat berhadapan dengan klien atau bos di kantor. Beda lagi kalau lo adalah tipe karyawan atau anak lapangan, pilih parfum fresh yang bikin lo segar sepanjang hari. - Pilih Fragrances Kepribadian
Apakah lo orang yang aktif? Demen kumpul-kumpul? Atau lo tipe yang lebih serius dan senang ngegarap tugas atau freelance di kamar? Tau nggak bro, aroma parfum itu juga bisa bikin mood lo bagus. Lagi mentok? Semprot wangi yang segar. Auto lancar deh tuh otak. Hehe. Kalau lo hobi hangout dan bikin rame suasana, lo bisa pilih aroma fragrances yang tercium elegan dan cool. - Pilih Sesuai Event
Bukan cuma mikirin kerjaan aja, tapi milih parfum juga perlu detail. Acara yang bakal lo datangi acara yang seperti apa? Kondangan sepupu, acara karang taruna di kompleks, upacara 17-an, makan malam untuk dikenalin sama ortu si pacar, atau ajang ngegebet?
Lo butuh strategi, salah satunya dengan aroma parfum! Pilih yang lembut, elegan, atau cool pas lo lagi mau ketemu doi atau persiapan ngegebet. Aroma cool dan fresh bisa banget lo pilih ke acara formal di siang hari atau acara yang lebih casual.
(Foto: Shutterstock.com)
Pilihan Aroma Fragrances Populer
Khusus buat lo yang masih bingung mencari fragrances yang cocok buat occasion penting lo, Axe punya sederet rekomendasi aroma yang bakal bikin lo tampil lebih mempesona. Baca sampai habis, sob!
- Aroma Mint
Lo ganteng kalo lo cool! Gimana nggak? Si Axe Ice Chill Deodorant Body Spray ini memberikan sensasi dingin yang bisa nurunin suhu tubuh lo sampai 10 derajat. Cool banget kan, bro? Selain itu, komposisinya yang tahan lama bikin lo fresh seharian. Perpaduan fragrances yang khas cocok banget buat jiwa petualang lo yang beraktivitas dari pagi sampai malam. Kecenya lagi, baunya yang berkelas bikin body spray ini cocok buat date night romantis lo bareng si doi. Pacar maunya nempel terus? Siapa takut!
Cara pakainya juga gampang banget, bro! Cukup semprotkan ke badan lo selama beberapa detik dan lo udah siap untuk jadi segar sepanjang hari! - Aroma Spicy
Mewah! Fragrances beraroma spicy biasa terbuat dari rempah, seperti cengkeh, jahe, kayu manis, kapulaga, dan masih banyak lagi. Komposisi uniknya yang terdiri dari earthy tone bikin aroma parfum khas pria ini digandrungi banyak cowok dengan selera mewah.
Memang, sih, jenis aroma ini bisa dipakai di siang ataupun malam hari. Namun bakal terasa lebih mewah alias nampol saat disemprotkan pada malam hari. Nggak usah insecure saat harus berhadapan dengan klien di kantor atau nge-date bareng doi selepas jam kerja, karena aroma tubuh lo tetap wangi semerbak! - Aroma Oriental
Buat lo yang ingin terkesan mature dan penuh percaya diri, lo bisa pilih fragrances dengan aroma ini. Coba cari yang punya paduan note musk, rose, atau tambahan undertone spices. Biasanya, kombinasi ini termasuk elegan dan bisa bikin lo terkesan berkarakter.
Karena kesannya yang dewasa, aroma ini perfect buat kencan lo bareng doi, sob. Aroma parfum yang seksi bakal membuat doi makin terpikat. Nggak percaya? Coba langsung aja! - Aroma Citrus
Aroma fresh dan maskulin bisa bikin lo makin percaya diri. Kalau lo masih pemula dalam hal per-parfum-an, fragrances beraroma citrus bisa jadi solusi alternatif karena cocok untuk semua occasion. - Aroma Woody
Party dan hangout di akhir pekan memang identik dengan kehidupan anak muda. Kalau lo termasuk tipe cowok yang senang hangout, lo harus punya fragrances yang menggambarkan kepribadian lo. Aroma ini bisa mencerminkan diri lo yang eksploratif dan menyukai kehidupan kota yang dinamis. Elegan dan eksotis, perfect buat lo yang ingin terlihat atraktif. Cukup semprot beberapa kali dan dijamin lo bakal jadi si bintang pesta!
Kalau emang doyan hangout, pastiin lo dan teman-teman lo sehat dan memenuhi persyaratan protokol kesehatan ya bro.
Gimana, udah siap menentukan pilihan fragrances lo?