Jangan dianggap sepele, build items yang tepat bakal bikin hero favoritmu jadi mematikan. Untuk lo user Dyrroth, cek dulu items pilihan Axe di sini.
Sebagai salah satu game paling laku di Indonesia, Mobile Legends: Bang Bang punya banyak hero untuk dimainkan. Meski banyak hero baru bermunculan tiap masuk season baru, lo pasti udah punya hero favorit dong. Nah, salah satu hero yang lumayan sering dipakai adalah Dyrroth. Lo user Dyrroth atau pernah berhadapan dengan hero Fighter ini? Pasti udah tau dong betapa sakitnya damage dari hero, apalagi kalau build Dyrroth pilihannya udah bagus.
Kalau lo masih tergolong masih coba-coba berbagai hero, atau belum nemu items yang pas untuk Dyrroth, kuy baca terus artikel ini!
Cara Menggunakan Hero Dyrroth
Sebelum memilih items, lo mesti pelajari dulu karakter hero Fighter ini. Dyrroth adalah salah satu pilihan terbaik untuk menghadapi hero Assassin, karena dia punya skill yang bikin lawan bergerak lebih lambat.
Keuntungan Pakai Dyrroth
Cuma itu? Nggak dong, bro. Nih, lihat aja sederet kelebihan Dyrroth!
- Cukup menguntungkan di early game, beda dengan hero Marksman yang damage-nya baru kerasa di late game.
- Punya skill lifesteal yang bagus.
- Bisa kabur dengan cepat. Skill 2 Dyrroth bisa membantu lo mengejar musuh atau sebaliknya, kabur dari musuh. Hehe.
- Gerakannya lincah dan cepat.
Skill Dyrroth
Untuk menggunakan Dyrroth, lo juga harus familier dengan skill yang dimilikinya. Nggak cuma yang aktif, yang passive juga mesti lo pelajari.
- Passive: Wrath of the Abyss
Ketika Rage mencapai 50%, damage serta power untuk skill 1 dan skill 2 bakal meningkat. Jadi, setelah 2 serangan dasar, Dyrroth bisa menyerang pakai Circle Strike dan di saat bersamaan, HP bisa bertambah tergantung damage yang dihasilkan. Nggak cuma itu, Cooldown Reduction (CD) untuk skill 1 dan 2 juga akan berkurang 1 detik. - Skill 1: Burst Strike
Selain damage, skill ini juga bisa memperlambat gerakan musuh. - Skill 2: Spectre Step
Dengan skill ini, Dyrroth bakal berpindah cepat dan ngasih damage kalau musuhnya kena. Skill ini bisa dipakai lagi untuk ngasih damage lagi dan memperlambat gerakan musuh. - Skill 3: Absym Strike
Ultimate skill ini yang paling menyumbang damage terbesar. Musuh juga bakal sulit gerak.
Rekomendasi Build Dyrroth Tersakit
Kalau mau coba build Dyrroth menyesuaikan lawan, boleh aja. Namun, ini adalah rekomendasi Axe untuk build Dyrroth yang bisa dipakai kapan aja dan untuk menghadapi hero apa pun. Intinya, pilih items yang bisa meningkatkan Physical Defense. Physical Attack, dan Speed.
- Warrior Boots: +22 Physical Defense, +40 Movement Speed
- Bloodlust Axe: +70 Physical Attack, +10% CD Reduction, +20% Spell Vamp
- War Axe: +550 HP, +35 Physical Attack, +10% CD Reduction
- Blade of Despair: +160 Physical Attack, +5% Movement Speed
- Queen’s Wings: +900 HP, +15 Physical Attack, +10% CD Reduction
- Immortality: +800 HP, +30 Physical Defense, opsi Ressurrect
Battle Spell Pilihan Axe
Oke, Axe udah share pilihan untuk build Dyrroth. Nah, gimana dengan battle spell? Perlu pilih yang mana? Sebenarnya nggak ada battle spell ‘wajib’ untuk Dyrroth, karena semuanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan lo. Namun, biar lo nggak bingung, Axe bakal kasih rekomendasinya.
- Flicker. Banyak yang bilang battle spell ini cocok untuk Dyrroth untuk memudahkan pergerakannya; bisa untuk ngejar lawan atau untuk kabur.
- Purify. Ini adalah spell alternatifnya. Paling bagus untuk dijadiin counter pada hero yang punya skill Crowd Control, seperti Hanabi, Atlas, atau Johnson.
Counter Hero untuk Dyrroth
Meski jago (dan bakal jadi hyper carry), Dyrroth juga bisa dibungkam oleh hero lainnya. Meski punya damage besar dan skill lifesteal yang lumayan, defense Dyrroth cukup rendah. Salah satu hero yang bisa langsung bikin Dyrroth ‘lewat’ adalah Aldous. Sekali pukul, Dyrroth bisa langsung bhay!
Eits, tapi lo jangan langsung ciut tiap lawan pake Aldous. Selama build items lo oke dan lo punya tim yang jago, Aldous bisa lah lo bantai balik. Hehe. Biar makin adem mainnya dan mood lo jadi asik, lo bisa banget nih semprotin Axe Parfum Saku - Black. Wanginya nyegerin dan aromanya tahan lama, bro. Nggak bakal bikin badan lo bau apek meski lo mabar Mobile Legends seharian!
(Foto: Shutterstock.com)
Wanginya Segar!